Search

Mengintip Masa Depan Lionel Messi Jika Sudah Tak Jadi Pesepak Bola - INDOSPORT.COM

INDOSPORT.COM - Lionel Messi sejatinya sempat mengutarakan kapan dirinya ingin pensiun bersama raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona. Apa rencana dirinya jika tak lagi bermain sepak bola?

Sebelumnya, Messi sempat mengutarakan dirinya akan segera pensiun usai mendapat Ballon d'Or keenamnya tahun 2019 lalu. Bintang Timnas Argentina tersebut menyatakan, jika diberi kesempatan beberapa tahun lagi, dirinya masih ingin bermain sepak bola.

"Saya menyadari betapa tuanya saya, dan saya sangat menikmati momen ini karena masa-masa pensiun sudah dekat, waktu berlalu begitu cepat. Saya hanya berharap Tuhan memberikan kesempatan saya bermain beberapa tahun lagi," ujar Messi.

"Sekarang saya berusia 32 tahun dan akan segera menjadi 33 tahun sesudah akhir musim ini, jadi segalanya bergantung pada kondisi fisik. Untuk sekarang, saya merasa lebih baik secara fisik dan pribadi, semoga saya bisa melanjutkan lebih lama lagi," tutupnya.

Ketika nanti pensiun dan hengkang dari Barcelona, Lionel Messi nampak memiliki beberapa peluang cerah ke depannya. Dilansir laman berita Goal, winger berjuluk La Pulga itu diprediksi bisa menjalani beberapa karier berbeda.

Messi bisa menjadi pelatih karena saat mencicipi posisi kapten Barcelona, ia mengerti seluk beluk strategi. Dalam beberapa kesempatan, pemain bernomor punggung 10 ini memang terlihat piawai mengatur strategi layaknya seorang juru taktik.

Masih seputar dunia sepak bola, sebagai calon legenda sepak bola, Messi juga bisa menjadi pandit. Berkat banyaknya makan garam di dunia olahraga si kulit bundar, tentu saja striker andalan Barcelona tersebut sangat cocok dengan profesi ini.

Tak selamanya sepak bola berada di pikiran sang bintang, pasalnya Messi juga bisa berkecimpung di dunia bisnis. Meski tak memiliki jaringan bisnis besar seperti rival abadinya, Cristiano Ronaldo, kapten Blaugrana itu masih bisa menjadi bintang endorse beberapa produk berbau sepak bola.

Terakhir, Messi sejatinya sempat mengutarakan ingin kembali ke Argentina dan mengakhiri karier sepak bola di sana bersama tim sepak bola pertamanya, Newell's Old Boys di Rosario, Argentina.

Tapi tentunya ada kesulitan tersendiri karena hal ini juga mengakibatkan kepindahan seluruh anggota keluarganya yang kini tinggal di Barcelona.

Let's block ads! (Why?)



"bola" - Google Berita
January 24, 2020 at 11:11AM
https://ift.tt/2RmPHIf

Mengintip Masa Depan Lionel Messi Jika Sudah Tak Jadi Pesepak Bola - INDOSPORT.COM
"bola" - Google Berita
https://ift.tt/31nZHnd

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengintip Masa Depan Lionel Messi Jika Sudah Tak Jadi Pesepak Bola - INDOSPORT.COM"

Post a Comment

Powered by Blogger.