Striker PSKC Cimahi, Tantan, mengungkap kerinduannya menendang bola. Eks Persib Bandung itu juga berharap pandemi virus Corona ini bisa segera berakhir.
"Kalau kondisi seperti ini kita harus tetap bersyukur, ini musibah dari Allah, tapi kita harus tetap berusaha (jaga kondisi) mudah-mudahan ini bisa segera berakhir," ujar Tantan saat dihubungi, Kamis (9/4/2020).
"Tentunya harapan semua pemain bisa kembali bermain lagi, agak sepi juga enggak ada sepakbola, kami sudah rindu" tuturnya.
Untuk menjaga kondisinya agar tetap prima selama Liga 2 ditangguhkan, Tantan tetap menggelar latihan yang dilaporkan lewat Whatsapp Group PSKC setiap harinya.
"Kang Robby Darwis (pelatih PSKC) meminta pemain agar menjaga kebugaran, kondisi kami juga tetap dipantau. Jadi saat latihan difoto, kirim ke grup, tapi tetap berbeda, yang namanya di rumah pasti beda dengan latihan di tim," katanya.
Tantan mengatakan, situasi kahar yang dihadapi tahun ini berbeda dengan 2015 lalu, tepatnya saat PSSI dibekukan oleh FIFA.
"Kalau waktu dibekukan kami masih bisa mencari uang kaya lewat tarkam, untuk pemasukan adalah saya punya usaha sampingan dan istri juga bekerja, sekarang saya manfaatkan juga waktu bersama anak-anak kan belajar di rumah juga," ucap pemain asal Lembang itu.
Simak Video "Eksekusi Lahan untuk Rumah Deret Tamansari, Satpol PP-Pemuda Bentrok"
[Gambas:Video 20detik]
(yum/cas)
"bola" - Google Berita
April 09, 2020 at 10:55AM
https://ift.tt/2USqpUe
Eks Striker Persib Bandung Ini Sudah Gatal Tendang Bola - detikSport
"bola" - Google Berita
https://ift.tt/31nZHnd
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Eks Striker Persib Bandung Ini Sudah Gatal Tendang Bola - detikSport"
Post a Comment