Search

Doa Risma Timnas Menang di Final Sepak Bola SEA Games 2019 - Detiknews

Surabaya - Timnas U-23 sepak bola menang 4-2 atas Myanmar di semifinal SEA Games 2019 di Philipina. Walikota Surabaya Tri Rismaharini yakin Timnas menang dalam final nanti.

Dengan menang melawan Myanmar, maka Indonesia berhak melaju ke partai final dan selangkah lagi akan meraih medali emas. Dua dari empat gol Timnas Indonesia diciptakan pemain asal Kota Surabaya Evan Dimas Darmono pada menit 58 dan babak kedua tambahan waktu.

Risma berharap Evan Dimas Cs bisa terus meraih kemenangan dan tetap fokus pada Final nanti.


"Nggak usah takut, percayalah bahwa kamu punya kemampuan. Tinggal sekarang kamu mau atau tidak. Kalau sekarang kamu mau, pasti kemenangan ada di tangan kita. Jangan pernah capek, jangan pernah lelah dan fokus pada kemenangan. Karena itulah yang membuat hidupmu tidak pernah melupakan selamanya," ungkap Risma.

Risma juga mengungkapkan, jika dirinya, bersama warga Surabaya berserta bonek terus mendukung timnas agar meraih medali emas SEA Games 2019 di Philipina.

"Dan untuk timnas Indonesia semangat, doa kami dari arek-arek Suroboyo dan juga bonek kepada kalian semua. Saya tahu kalian ada di atas angin, artinya tinggal kalian bertahan cukup, menyerang cukup dan semangat pastinya. Saya tahu bahwa kalian pasti menang," ujar Risma sembari mengepalkan tangan.


Orang nomor satu di Kota Surabaya itu menegaskan agar para pemain Indonesia tetap maju dan menang.

"Untuk timnas maju terus dan garuda muda Indonesia," tandas Risma dengan senyum.
(iwd/iwd)

Let's block ads! (Why?)



"bola" - Google Berita
December 07, 2019 at 10:15PM
https://ift.tt/34ZLO0j

Doa Risma Timnas Menang di Final Sepak Bola SEA Games 2019 - Detiknews
"bola" - Google Berita
https://ift.tt/31nZHnd

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Doa Risma Timnas Menang di Final Sepak Bola SEA Games 2019 - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.