Search

Kena Serangan Rasis di Markas Verona, Balotelli Tendang Bola ke Penonton - detikSport

Verona - Striker Brescia, Mario Balotelli, terkena serangan rasis saat menghadapi Verona. Penyerang 29 tahun itu membalasnya dengan menyepak penonton dengan bola.

Momen itu terjadi pada menit ke-54 pertandingan Verona vs Brescia di Stadion Marcantonio Bentegodi, Verona, Minggu (3/11/2019). Balotelli, yang sedang menguasai bola di sudut kiri area permainan lawan, mendapat serangan rasisme dari pendukung Verona di tribune.

Balotelli melawan tindakan tak terpuji itu. Pemain berdarah Italia-Ghana tersebut lantas mengambil bola dan menyepaknya ke arah penonton. Penonton malah kian gaduh di tribune.

Setelah menendang bola ke arah penonton, Balotelli berusaha meninggalkan lapangan permainan. Eks pemain Inter Milan, AC Milan, dan Liverpool itu coba dihentikan rekan-rekannya agar berusaha melanjutkan pertandingan.


Balotelli sendiri akhirnya tetap bermain, dan mencetak satu gol pada menit ke-85. Namun, Brescia tetap kalah 1-2 dari Verona di pertandingan pekan ke-11 Liga Italia tersebut.

Serangan rasis ini terjadi hanya berselang sehari setelah bek Napoli, Kalidou Koulibaly, juga terkena serangan serupa di laga melawan AS Rom . Serangan yang menimpa bek asal Senegal itu juga membuat pertandingan sempat terinterupsi.

Simak Video "Cetak Gol Cantik, Balotelli Rayakan Lewat Insta-Story"
[Gambas:Video 20detik]
(yna/yna)

Let's block ads! (Why?)



"bola" - Google Berita
November 03, 2019 at 11:40PM
https://ift.tt/2NbM3ib

Kena Serangan Rasis di Markas Verona, Balotelli Tendang Bola ke Penonton - detikSport
"bola" - Google Berita
https://ift.tt/31nZHnd

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kena Serangan Rasis di Markas Verona, Balotelli Tendang Bola ke Penonton - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.